9 Cara Memilih Blog Nge-Guest Posting Untuk Pemula
Kita belum akan beranjak dari membicarakan tentang per-Guest posting-an! Sampai tuntas. Saya suka yang tuntas.. tas... Aktivitas ini, all-spesial untuk orang-orang yang berburu backlink. Jadi, ada hal-hal yang perlu diperhatikan. Khususnya, cara memilih blog untuk Guest Posting.
Benar! Gak semua blog cocok buat kamu nge-guest post. Nah, kali ini aku bakal bahas 9 langkah buat nemuin blog yang pas. Mari kita Let's go! Wkwkwkw..
Cara memilih blog Guest Posting
Benar.. Aku udah bahas soal manfaat Guest Post. Dan itu bikin kamu, semangat 45. Tapi, jangan buru-buru coy.. Tidak semua blog cocok untuk kepentingan kamu. Strategi link building yang berhasil, itu keahlian dalam membuat tautan yang relevan dengan topik situs Anda.
Walau pun, pakar link building dari Garuda SEO, pernah kasih trik bagaimana blog review mobil kamu, bahkan bisa dapat backlink relevan dari blog memasak tante kamu, tapi untuk pemula, pemahan dasar ini penting!
Checkidot!
1. Cari Blog yang Niche-nya Sama
Sebelum nekat pitching artikel, pastiin kamu cari blog yang topiknya sesuai sama niche blog kamu. Karena, ini memudahkan kamu dalam membuat konten yang relevan. Gak perlu mikir keras agar bisa relevan dengan niche website kamu.
Misalnya, situs kamu jual baju jerysey, maka pastiin blog yang mau kamu incar, minimal bahas tentang olah raga. Bagus-bagus dapat blog yang khusus soal bola.
2. Periksa DA (Domain Authority) Blog
DA (Domain Authority) itu kayak skor popularitas sebuah website. Semakin tinggi DA-nya, semakin berharga backlink yang bakal kamu dapet. Kamu perlu belajar cara cek DA blog incaran kamu. Itu bisa pake tools kaya Moz atau Ahrefs.
Tip: Targetin blog dengan DA minimal 30 buat dapet hasil yang lebih oke. Atau, jika DA nya kecil, minimal yang punya traffic bagus. Itu menandakan, Google suka dengan blog terkait.
Meluncur ke SINI untuk daftar situs otoritas tinggi untuk Guest Posting!
3. Lihat Engagement Pembaca
Kalau sebuah blog punya pembaca setia yang aktif komen atau share konten, itu tandanya blog tersebut punya komunitas yang kuat. Ini bagus banget buat nambahin eksposur kamu. Periksa di bagian kolom komentar, like, atau share sosial medianya.
Contoh: Blog kayak Neil Patel punya pembaca yang aktif diskusi di kolom komentar. Kamu bisa manfaatin ini buat memperluas jangkauan tulisan kamu.
4. Periksa Guest Post yang Sudah Ada
Blog yang sering nerima guest post biasanya punya section khusus buat artikel dari penulis tamu. Kamu bisa cek seberapa sering mereka nerima guest post, topiknya apa aja, dan gimana kualitasnya.
5. Periksa Panduan Guest Post
Banyak blog yang punya aturan atau panduan buat guest post. Kamu bisa cek apakah mereka punya syarat-syarat tertentu. Kayak panjang artikel, gaya bahasa, atau topik yang diterima. Biasanya, mereka punya halaman Write for Us atau Guest Post Guidelines.
6. Analisis Traffic Blog
Blog yang punya traffic tinggi, biasanya bisa kasih eksposur lebih besar buat artikel kamu. Kamu bisa cek estimasi traffic sebuah blog pake tools tertentu. Jadi, kamu juga perlu skil bagaimana cara cek traffic website orang lain. Kamu bisa pakai Ahref atau Semrush dan lainnya.
7. Cek Aktivitas Sosial Media
Blog yang aktif promosiin artikelnya di media sosial bakal ngebantu artikel kamu lebih banyak dibaca orang. Pastiin mereka aktif di platform kaya Twitter, Facebook, atau LinkedIn.
Contoh: Content Marketing Institute sering banget promosiin konten mereka di berbagai platform sosial. Kalau kamu guest post di sini, eksposurnya bisa jadi luas banget.
8. Periksa Kualitas Konten
Jangan sembarangan kirim guest post ke blog yang kualitas kontennya rendah atau nggak konsisten. Blog yang bagus biasanya punya artikel yang mendalam, informatif, dan nggak asal-asalan. Ini bakal bantu reputasi kamu juga jadi ikutan bagus.
Tip: Blog kaya Copyblogger terkenal dengan konten yang berkualitas tinggi. Kualitas tulisan yang diterima juga pastinya oke.
9. Pitching dengan Personal
Setelah nemuin blog yang pas, saatnya pitching! Tapi jangan asal copy-paste email ke semua blog. Baca dulu beberapa artikel mereka, sebutkan contoh artikel yang kamu suka, dan tawarkan ide yang relevan buat audiens mereka. Usahain agar email kamu terkesan personal.
Tip: Misalnya, kamu nge-email editor di blog Smart Passive Income, kamu bisa sebutkan artikel favorit kamu dari blog tersebut dan kenapa kamu ngerasa tulisan kamu bakal bermanfaat buat pembaca mereka.
Itu dia 9 langkah yang bisa kamu ikuti buat nemuin blog yang tepat buat guest posting. Ingat, guest posting itu nggak cuma soal dapet backlink, tapi juga soal bangun hubungan yang baik dengan pemilik blog dan audiensnya. Jadi, lakukan dengan strategi yang tepat!
Gimana, siap buat guest posting?